Sekolah Libur Lebih Lama! Libur Lebaran 2025 Dimulai Lebih Awal

 

DUNIA-NEWS Libur sekolah untuk Lebaran 2025 akan ditambah. Hal itu disampaikan oleh Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu’ti. Ia mengumumkan perubahan jadwal libur sekolah menjelang Idul Fitri 2025. Semula, libur sekolah Idul Fitri direncanakan mulai 26 Maret 2025, namun kini dipercepat menjadi 21 Maret 2025. "21-28 Maret dan 2-8 April itu libur Idul Fitri sekolah atau madrasah atau satuan pendidikan keagamaan," ujar Mu’ti saat ditemui di Jakarta Pusat, Senin (3/3/2025). Baca juga: Libur Lebaran untuk Anak Sekolah Dipercepat, Mulai 21 Maret 2025 Ia juga menambahkan bahwa proses belajar tetap akan kembali dimulai pada 9 April 2025 di sekolah, madrasah, dan satuan pendidikan keagamaan. Keputusan perubahan jadwal ini telah disepakati bersama oleh Menteri Dalam Negeri dan Menteri Agama. Saat ini, pihak terkait sedang menunggu tanda tangan Surat Edaran Bersama dari tiga menteri sebelum aturan ini resmi diberlakukan. Ada Apa di ”Kompas” Edisi Selasa (11/2/2025)? Artikel Kompas.id Penyesuaian dengan kebijakan WFA masyarakat Perubahan jadwal libur ini dilakukan untuk menyesuaikan kebijakan Kementerian Perhubungan yang menetapkan sistem Work From Anywhere (WFA) mulai 24 Maret 2025. "Perubahan ini sesuai dengan pertemuan kami dengan Kementerian Perhubungan, sesuai dengan peraturan tentang WFA," jelas Mu’ti. Keputusan ini akan berlaku secara resmi setelah surat keputusan ditandatangani.

[Arifin/Kompos.Com]


Post a Comment

Previous Post Next Post

Contact Form