4 Tim Asia yang Berpotensi Amankan Tiket ke Piala Dunia 2026 di Maret


DUNIA NEWS - Ada empat tim Asia yang berpeluang memastikan diri lolos ke Piala Dunia 2026 di bulan Maret. Berikut empat tim tersebut.
Babak ketiga Piala Dunia 2026 saat ini masih menyisakan empat pertandingan. Namun ada sejumlah tim yang bisa memastikan diri lolos ke Piala Dunia di bulan Maret.
Di zona Asia, dua tim teratas dari tiga grup yang ada di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 bakal mendapat tiket lolos langsung ke Piala Dunia 2026. Sedangkan tim peringkat ketiga dan keempat bakal melanjutkan perjalanan ke babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Berikut empat tim Asia yang bisa lolos ke Piala Dunia 2026:
1 Jepang
Jepang adalah tim Asia yang paling dekat untuk menggenggam tiket Piala Dunia. Jepang saat ini mengoleksi 16 poin, unggul 10 angka atas Indonesia yang ada di posisi ketiga.
Bila Jepang berhasil menang atas Bahrain pada 20 Maret, mereka akan mengoleksi 19 poin. Jumlah poin itu sudah menggaransi Samurai Biru bakal aman di posisi dua besar sekaligus lolos ke Piala Dunia.
2. Iran
Iran bisa menggenggam tiket Piala Dunia setelah melewati dua laga di bulan Maret. Namun laga Iran terbilang sengit karena mereka harus menghadapi Uni Emirat Arab (20 Maret) dan Uzbekistan (25 Maret). Iran saat ini mengumpulkan 16 poin, unggul tiga angka atas Uzbekistan, dan berjarak enam angka atas UEA.
Untuk bisa lolos Piala Dunia di bulan Maret, Iran harus mengalahkan UEA dan minimal meraih hasil imbang lawan Uzbekistan. Bila hal itu terjadi, Iran bakal mengoleksi 20 poin dengan sisa dua laga.
Jumlah 20 poin itu membuat Iran aman di posisi dua besar dan tak mungkin bisa dikejar oleh UEA dan Qatar, juga Kirgizstan dan Korea Utara.
Andai Iran meraih kemenangan di dua laga tersebut, otomatis hal itu juga membuat Iran lolos sekaligus mengunci status juara grup A.
3. Korea Selatan
Korea Selatan saat ini jadi pemuncak klasemen di grup B dengan catatan 14 poin, disusul Irak (11), Yordania (9), dan Oman (6).
Untuk bisa merebut tiket Piala Dunia di bulan Maret, Korea Selatan harus mengalahkan Oman (20 Maret) dan Yordania (25 Maret). Dua kemenangan itu membuat Korea Selatan aman dari ancaman kejaran Yordania, Oman, Kuwait, dan Palestina di dua laga tersisa.
4. Irak
Irak yang ada di posisi kedua grup B juga punya peluang untuk lolos ke Piala Dunia 2026 di bulan Maret. Syarat awal, mereka harus meraup enam poin dalam laga lawan Kuwait (20 Maret) dan Palestina (25 Maret).
Selain itu, mereka juga harus berharap Korea Selatan juga memenangkan dua pertandingan di bulan Maret. Plus satu syarat lainnya, Irak juga harus berharap Yordania tidak bisa mengalahkan Palestina.
Bila itu terjadi, koleksi 17 poin Irak di bulan Maret juga tak bisa digoyahkan oleh Yordania dan Oman di dua laga tersisa. Walau mereka hanya ada di posisi kedua di bawah Korea Selatan, hal itu sudah cukup bagi Irak untuk lolos ke Piala Dunia 2026.
[Imaa/DETIK.COM]

Post a Comment

Previous Post Next Post

Contact Form